Jika anda lewat dari pasar pancasari menuju bumi perkemahan dasong, anda akan melewati sebuah pohon raksasa. Pohon Raksasa ini sudah ada sejak jaman dulu nama pohon ini adalah pohon Suren. Ada beberapa kisah mengenai pohon ini, dulu waktu keluarga kami masih tinggal dibawah pohon ini banyak masyarakat yang minta kerikan kulit pohon ini buat dipakai jamu untuk ngobatin kalau sapinya sakit. Kisah yang aneh yaitu kalau sembarangan kencing di batang pohon ini, bisa sakit perut mendadak. Pohon Suren ini adalah pohon kayu terbesar diantara semua pohon yang tumbuh disepanjang jalanan pancasari. Sejak tahun 1990-an kayu ini dibalut dengan kain poleng ( kain kotak2 mirip papan catur warna hitam, abu-abu, putih) yang menandakan kalau pohon kayu ini adalah pohon kayu keramat. Kebiasaan masyarakat kalau ketemu denan tempat-tempat yang keramat paling tidak kalau lewat pake kendaraan harus ingat nge-bel ( bunyiin klakson) menandakan kita perduli atau menyapa mereka yang tidak kelihatan yang menunggu di tempat angker tersebut.